Keindahan Destinasi Wisata Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta

Kebun Binatang Gembira Loka – Yogyakarta memang memiliki banyak sekali tempat wisata alam seperti Wisata Alam Kalibiru, Wisata Pantai Parangtritis, Wisata Hutan Pinus, Wisata Taman Pintar, Wisata Goa Jomblang namun banyak juga terdapat wisata bersejarah seperti Wisata Candi Borobudur, Wisata Candi Prambanan, Wisata Keraton Yogyakarta, Wisata Malioboro dan masih banyak wisata yang tidak bisa satu persatu saya sebutkan. Namun wisata yang akan saya bahan kali ini berbeda dengan wisata di atas.

Baca juga : Rekomendasi Tempat Wisata Jogja Yang Wajib Didatangi Saat Berlibur

Keindahan Destinasi Wisata Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakata

Wisata Kebun Binatang Gembira Loka atau biasa dikenal dengan Gembira Loka Zoo yang banyak sekali dikunjungi oleh wisatawan anak anak dan orang tuanya. Dikota gudeg ini didirikan sebuah wisata kebun binatang yang menyuguhkan berbagai macam pemandangan seputar alam dan satwa. Adapun juga disini telah disediakan berbagai macam wahana permainan dan berbagai hiburan lainya sebagai hiburan untuk para pengunjung.

Gembira Loka Zoo ini terletak ydi pusat kota Yogyakarta yang mana tepat sekali di antara jalan kebun raya dan jalan veteran, yang mana karena letaknya di pusat kota maka jangan heran jika wisata ini sellau ramai dikunjungi banyak wisatawan lokal maupun mancanegara.

Dalam beberapa tahun terakhir ini Gembira Loka Zoo mengalami peningkatan yang sangat luar biasa pesat dikarena Gembira Loka Zoo ini memiliki daya tarik tersendiri yang dapat menarik perhatian wisatawan lokal untuk berunjung di tempat yang penuh dengan wahana permainan anak anak. Meskipun wisata ini berbeda dari kebanyakan wisata yang ada di Yogyakarta yang kebanyakan wsiata bersejarah dana lam. Namun wisata buatan ini masih sangat diperhitungkan oleh para wisatwan saat berada di Yogyakarta.

Banyak sekali para pengunjung yang memiliki cerita menarik mengenai Gembira Loka Zoo ini karena berbagai keistimewaanya, karena selain adanya satwa disana juga terdapat beberapa kuliner yang lezat dan beberapa atraksi menarik dari satwa satwa yang ada di Gembira Loka Zoo.

Sejarah Berdirinya Wisata Kebun Binatang Gembira Loka

Pada zamn dahulu saat kepemimpinan Sultan Hamengku Buwono VIII pada tahun 33 yang mana sultan hamengkubuwono ingin membangun sebuah wisata yang diberikan nama dengan kebun Rojo. Ini juga semakin dikuatkan ketika selesanya terjadi perang dunia II tahun 40 an.  Yang mana ibu kota Yogyakarta akan kembali lagi ke Jakarta oleh karena itu dari sini sultan ingin sekali membuat taman hiburan sebagai kenang kenangan masyarakat Yogyakarta.

Pembangunan taman hiburan saat itu dipelopori oleh januismaidi. Selain itu antusiasme masyarakat juga sangat tinggi namun belum juga ter realisasikan pada saat itu. Dan kemudian akhirnya pada tahun 1959 Tirtiwinoto ditunjuk untuk melanjutkan pembangunan wisata Gembira Loka Zoo.

Kenapa Tirtiwinoto dipilih untuk melakukan ini karena sosok jiwanya memiliki kecitaan terhadap alam dan minat yang besar terhadap perkembangan wisata Gembira Loka Zoo. Pada saat itu Tirtiwinoto memberikan sumbangsih yang bukan hanya sedikit namun banyak sekali, dalam bentuk pemikiran juga di sumbangkan oleh Tirtiwinoto dan juga bentuk material itu semua terlihat dari betapa pesatnya perkembangan pembangunan wisata Gembira Loka Zoo.

Saat itu karena koleksi satwa sudah semakin lengkap dan perkembangan yang begitu pesat maka wisata Gembira Loka Zoo saat itu telah mencapai 1.5 juta orang yang mengunjungi wisata ini. Ini merupakan sejarah perkembangan yang patut diacungi jempol, bahkan menurut dinas pariwisata mengatakan untuk pengunjung tempat wisata Gembira Loka Zoo ini menempati urutan ke tiga setelah banyaknya pengunjung di malioboro dan keraton Yogyakarta.

Pesona dari Wisata Kebun Binatang Gembira Loka

Pesona dari Wisata Kebun Binatang Gembira Loka

Wisata kebun bianatang gembira loka dari tahun ke tahun semakin terlihat sangat mempesona berbeda dengan gembira loka pada zaman dulu. Dulu gembira loka memiliki satwa yang monoton dan tidak ada inovasi satwa baru selama beberapa tahun, sehingga pengunjung merasa tidak terhibur jika berlibur kesana.

Arena bermain disana juga sangat terbatas hanya sebatas satu dua permainan saja dan itu sudah kuno. Disana ada sebuah aliran sungai yang anda bisa menaikinya dengan menggunakan kapal namun dulu kapalnya sudah using dan sangat tidak menarik, warna catnya juga sudah pudar karena sering terkena panas dan hujan.  Hiasan bangunan disekitar wisata juga terlihat sangat usang dan biasa karena sudah lama tidak di renovasi.

Baca Juga :  Eksotisnya Objek Wisata Pantai Batu Bengkung Malang

Namun semua itu tidak lagi ada di pusat wisata kebun binatang gembira loka sejak diadakanya pemugaran besar besaran, yang mana gembira loka disulap menjadi luas biasa mempesona. Dan sejak saat itu wisata gembira loka menjadi salah satu wisata yang sangat unik, special dan sangat menyenangkan. Berkat renovasi ini maka tatanan pengelolaan kebun binatang gembira loka terlihat begitu rapid an indah, sungguh merupakan keindahan alam yang begitu menarik.

Selain tatanan kebun binatang yang indah inovasi satwa juga diperbarui dimana banyak sekali satwa yang semakin beragam dan unik dan hewan hewan yang tersedia di sana juga sangat lengkap beserta informasinya, guna mempermudah anak anak dalam mengenali beberapa satwa yang ada di sana.

Gembira Loka Merupakan Wisata Edukasi Bagi Anak

Gembira Loka Merupakan Wisata Edukasi Bagi Anak

Tidak hanya sekedar wisata alam yang segar saja yang disuguhkan oleh wisata Gembira Loka Zoo Yogyakarta, akan tetapi mendapatkan ilmu mengenai kebun binatang beserta beberapa stwa yang ada disini akan kalian dapatkan. Karena saat anda memasuki wisata ini maka pertama kali yang akan kalian lihat adalah bangunan museum yang megah.

Museum ini bukan berisis jeruji yang didalamnya ada binatang buas seperti di wisata kebun binatang pada umunya namun museum ini tak kalan sama seperti sebuah laboratorium edukasi alam yang menyajikan banyak sekali suguhan seputar varietas flora dan fauna yang sudah ditata dan didesain sedemikian rupa didalam sebuah pigura yang sangat besar dan menarik.

Contoh kecil saja ada satwa yang dipamerkan adalah salah saunya berbagai macam serangga, burung, harimau, burung garuda dan masih banyak lagi. tidak hanya itu disana juga dipamerkan berbagai jenis tanaman langka dari berbagai belahan dunia seperti raflesia untuk memperkaya ilmu para pengunjung wisata gembira loka zoo. Dan tidak terlupakan bahwa setiap species yang terdampang juga akan dilengkapai dengan informasi nama satwa tersebut sehingga setiap pengunjung dapat mengetahui secara langsung apa nama satwa atau tumbuhan tersebut.

Selain museum laboratorium edukasi alam tersebut kebun binatan gembira loka juga masih mempunyai tempat budidaya ternak dan tumbuhan. Yang mana budidaya tersebut dikelola secara professional dengan tenaga yang memang ahli di bidangnya, supaya tidak terjadi kegagalan dan kerugian. Karena tidak menutup kemungkinan bahwa dimasa depan budidaya tumbuhan dan ternak dapat memenuhi kebutuhan flora dan fauna bagi kebun bianatang lainya yang sekarang berada di indonesai.

Lengkapnya Variasi Satwa Di Wisata Kebun Binatang Gembira Loka

Lengkapnya Variasi Satwa Di Wisata Kebun Binatang Gembira Loka

Jika anda sudah datang ke wisata gembira loka maka kalian akan menyadari bahwa hanya di gembira loka zoo anda menjumpai berbagai satwa yang menarik. Wisata kebun bianatang gembira loka mendapat penghargaan pada konferensi komodo dragon tahun 98 diparis yang merupakan prestasi yang mengagumkan yang mana gembira loka menjadi tempat penangkaran komodo ex situ yang paing berhadil.

Gembira loka hanya memiliki satu komodo dragon sebagai koleksi namun koleksi yang lain seperti ular, katak dari berbagai negara, kaiman, kura kura, orang utan, harimau, macan, monyet dan masih banyak lagi hewan juga menjadi koleksi kebun binatang gembira loka. Namun khusu untuk gajah dan unta anda bisa menungganginya untuk berkeliling melihat berbagai hewan disana. Seperti di wisata Borobudur adna juga bisa menggunakan gaja untuk berkeliling wisata.

Apa saja yang tersedia di Wisata Kebun Binatang Gembira Loka

Ada berbagai macam keunikan dan keistimewaan yang anda dapat temui di kebun binatang gembira loka ini diantaranya adalah :

  1. Wahana Hiburan

Disini banyak sekali wahana hiburan yang disediakan untuk menghibur pada pengunjung, maka dari itu pilihlah wahana hiburan yang sesuai dengan selera anda. Diantara wahana hiburanya antara lain : Taman Labirin, Kereta Keliling, Perahu Gethek, ATV, Terapi Ikan, Kolam Tangkap, Banan Orca, Kano Air, Perahu Senggol, Sepedah Air, Perahu Kayuh, Skuter Air, Speed Boat, Kapal Katamaran dan ada beberapa lainya.

Jika anda menghendaki wisata air yang ringan dan tidak extrim maka anda bisa mencoba wahana perahu senggol atau Kano air dimana permainan ini dilakukan pada danau yang kecil. Selain itu juga ada banyak sekali wahana kolam yang sanagt disyangkan jika anda lewatkan contohnya terapi ikan, kolam sentuh, klam tangkap dll.

Salah satu wahaan yang menjadi kegemaran anak anak adalah kolam tangkap yang mana mereka bisa bermain sambil belajar menangkap ikan. Pengunjung dibuat seakan akan berada di lautan kolam mini yang menyajikan beberapa ikan ikan super besar yang meliuk liuk didalamnya bahkan juga lengkap dengan pemandangan terumbu karang yang luar biasa mempesona sekali, ini disebabkan karena kolam araphaima .

  1. Taman Burung

Taman Burung Gembira Loka

Ada juga wahana khusus yang tersedia di gembira loka zoo ini yakni Bird Park atau sering disebut dengan taman burung. Tempat ini merupakan lokasi yang paling lengkap yang ada di gembira loka, karena disini tersedia banyak sekali satwa burung sedikitnya 70 an jenis burung dan 340 an satwa eves diantaranya adalah elang,  pelican, cendrawasih, pecuk hitam.

Baca Juga :  10+ Tempat Wisata di Sydney Australia yang Keren Wajib Dikunjungi

Penguin jackas dan burung flamingo merupakan salah satu koleksi yang paling menarik di lokasi bird park ini. Yang mana penguin ini merupakan penguin jenis subtrpis yang konon katanya berasal dari afrika selatan. Ada aturan ketika anda ingin memasuki area bird park ini yakni setiap pengunjung diwajibkan untuk menggunakan cairan disinfektan di area telapak tangan kalian yang sudah disediakan didepan pintu masuk taman burung.

Diaharapkan tangan anda steril saat berada didalam sehingga akan sulit untuk terjangkit penyakit, semua yang sudah ditetaokan dan disediakan di wisata Gembira Loka Zoo ini demin kenyamanan dan kesehatan para pengunjung Gembira Loka Zoo.

  1. Kafe Kuliner

Ketika anda sudah berputar putar melihat seluruh isi kebun binatang gembira loka maka anda tetntunya akan membutuhka asupan perut adna karena lapar dan haus maka dari itu anda tidak perlu khawatir karena di wisata gembira loka zoo sudah ada sebuah café yang dapat memanjakan perut anda, disini tidak hanya terkenal makananya yang lezat namun juga nuansa café yang sejuk dan asri sekali.

Café mayang tirta memang menyediakan banyak sekali pilihan menu makanan dan minuman yang pastinya anda dapat memilih sesuai dengan selera mulut anda, dicafe ini adna juga akan dihibur oleh band supaya ketika anda makan anda juga bisa menikmati sambil mendengarkan performa live band tersebut.

  1. Wahana Danau

Selain diatas anda juga bisa melakukan hal berikut yakni menikmati hari yang cerah dengan menyaksikan kappal kapal didanau yang melintas di danau tersebut, kapan ini dikenal sebagai kapal kataraman duging yang didesain dengan full colors dan bentuknya indah sekali mengangkut banyak orang untuk membawa mereka mengelilingi kebun binatang menikmati keindahana alam dari atas air yang melaju dengan perlahan.

Juga ada perahu boat yang melaju sangan kencang sehingga membuat suasana semakin seru dengan percikan air yang menyebar kemana mana. Banan orca juga sangat menarik untuk dicoba karena kapal ini membawa banyak seklai orang dengan kelajuan sanagat cepat. Anak anak juga banyak sekali yang suka bermain dengan perahu kayuh bersama dengan orang tuanya ini memang kemajuan gembira loka zoo disini tersedia semua wahana sesuai dengan selera pengunjung.

  1. Melihat Replika dan Amfibi.

Disini tersedia area yang mana menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung, dengan adanya taman reptile maka para pengunjung bisa menikmati berbagai koleksi hewan yang melata dan disini tersedia sangat lengkap para hewannya.

Disini di taman reptile dibangun dengan desain yang sangat unik dimana semua ditata seperti sebuah pameran hewan melata yang diletakkan dibeberapa etalase besar berisi katak dengan berbagai jenis katak dari penjuru dunia,

Kemudian pengunjung juga dapat menjumpai seekor kadal yang eksotis dan pengunjung juga bisa melihat reptile lainya yakni ular, kura kura, biawak dll. Semua reptile diberikan tempat yang berbeda dan sesuai dengan kebutuhan mereka jadi dibuat senyaman mungkin untuk para hewan.

  1. Foto dengan Satwa

Berfoto dengan satwa merupakan hal yang menarik bukan hanya dengan membayar seikhlasnya saja anda sudah bisa berfoto dengan beberapa hewan disini, jangan khwatir takut digigit atau apa karena satwa disini sudah dijinakkan.

Anda bisa berfoto dengan ular yang melingkar ditubuh anda, atau berpose dengan iguana dan kura kura juga bisa. Semua bisa dilakukan asal dalam pengawasan petugas. Karena petugas akan mengarahkan juga pose yang mana hewar juga akan merasa nyaman dan tidak menggigit anda.

  1. Menonton atraksi Satwa

jangan sampai lupa mampir ke sini ya dimana gelar atraksi satwa diadakan, dimana satwa yang pintar akan menghibur anda dengan berbagai macam atraksi. Letak area yang dibelakang zoo membuat tempat ini jarang dihampiri oleh banyak pengunjung.  Namun jangan khawatir adna tidak akan kecewa ketika sudah datang kesini karena anda akan melihat banyak sekali satwa yang pintar tampil di panggung hiburan.

Anda akan melihat orang utan menaiki sepeda, burung kakak tua yang bisa berhitung, berang berang bermain bola, hingga beruang madu lincah berjoget, ada juga berbagai satwa yang menaiki sepeda motor dan melompati bola. Teater satwa ini selalu dipenuhi pengunjung karena anak anak akan terlihat bahagia jika melihat ini semua.

Tiket Masuk untuk wisata gembira loka yakni hanya memungut biaya 20.000 per orang termasuk murah dengan fasilitas yang banyak sekali. Juga fasiltas yang disediankan sangat lah memenuhi kebutuhan pengunjung. Mulai dari tempat parkir tempat ibadah, toilet, rumah makan semua sudah tersedia.

Semoga dengan memebaca artikel ini kalian bisa menjadikan Gembira Loka Zoo ini sebagai tempat liburan anda bersama keluarga.

Check Also

Objek Wisata Gili Meno yang Cantik di Lombok

Lombok terkenal dengan objek wisata gilinya yang memukau. Banyak bertebaran gili – gili indah yang …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *