Ini Dia Wajah Baru Honda Brio, Lebih Menarik?

Honda Brio menjadi salah satu city car yang cukup populer dan banyak dilirik oleh para konsumen di tahun 2018 ini. City car mungil ini banyak dipilih oleh para kaum muda dan juga para wanita. Desain yang simple dan stylish pas untuk kendaraan masa kini. Kini Honda Brio yang merupakan generasi kedua dari Honda Brio pun akan segera dirilis. Generasi kedua Honda Brio ini pun akan hadir dengan beebrapa pembaruan dan penyegaran. Salah satunya adalah dimensinya yang mana Brio terbaru ini akan memiliki dimensi lebih panjang dari generasi pendahulunya. Desain interiornya pun diperbarui sehingga terlihat sedikit berbeda dari generasi pertamanya.

New Honda Brio 2019

Sejarah Honda Brio

Honda Brio sudah diluncurkan di Indonesia dan tentu saja menjadi incaran bagi para kaum muda yang ingin memiliki mobil stylish untuk tampil kekinian. Model dari Brio yang simple namun tetap mengusung nuansa stylish tentunya banyak menyedot perhatian anak muda masa kini. City car yang compact dan simple membuat mobil ini mudah digunakan terutama di jalanan perkotaan saat ini. Jadi jika kalian ingin membeli mobil baru yang stylish dan kekinian, Brio bisa jadi salah satu produk untuk dipertimbangkan. Honda Brio terbaru ini ternyata mengadopsi konsep dari Honda Brio Small RS concept yang diperkenalkan pada event Indonesia International Auto Show beberapa waktu lalu. Tampilan Brio terbaru lebih fresh meskipun tidak begitu berbeda jauh dari generasi pertamanya. Seperti apa rupa dari Brio ini?

Desain Terbaru Honda Brio

Dari segi penampilan, Honda Brio terbaru ini tidak terlihat jauh berbeda dari generasi pertamanya. Mulai dari tampilan depan, Brio memiliki grille berwarna hitam yang berbentuk seperti sayap lengkap dengan logo Honda bagian tengahnya. Dilengkapi dengan headlamps angular sama seperti lineup mobil-mobil mungil Honda seperti Honda Jazz dan Honda City. Konsep Honda Brio yang mengadaptasi model Honda RS ini sukses membuat Brio generasi kedua ini tampak mengesankan. Pada bagian samping terlihat taillights yang juga tak kalah menarik. Honda Brio terbaru menggunakan roda alloy sebesar 15 inchi yang match dengan penampilan terbaru Brio ini.

Honda Brio

Selain varian RS, Honda Brio juga menawarkan varian non-RS yang tentunya memiliki desain yang sedikit berbeda. Seperti misalnya grille yang menggunakan aksen krom full. Terlepas dari varian Brio tersebut, bagian dalam kabin menyuguhkan desain interior yang tak mengecewakan. Brio terbaru menggunakan desain interior yang tampaknya tak jauh berbeda dari interior milik Jazz. Honda Brio terbaru ini dilengkapi dengan berbagai fitur terkini seperti misalnya fitur infotainment dan fitur terkini lainnya. Pada varian RS, akan terdapat sedikit aksen oranye pada bagian dalam kabin dan menggunakan material kain pada bagian joknya.

Performa Honda Brio

Beralih pada performa Honda Brio terbaru ini, City Car ini akan ditenagai oleh mesin 4-cylinder 1.2L dengan teknologi SOHC i-VTEC. Dengan mesin tersebut, Honda Brio akan dapat melaju dengan kekuatan hingga 89 daya kuda dan torsi mencapai 110 Nm. Mesin ini akan bekerja dengan digabungkan menggunakan tranmisi manual 5 percepatan serta transmisi berteknologi CVT 5 percepatan.

Jadi itulah ulasan mengenai mobil city car Honda terbaru yang tahun banyak menyedot minat konsumen. Dengan desain yang stylish serta dilengkapi dengan fitur yang memadai dapat menjadikan Brio sebagai kendaraan compact yang pas masa kini. Bagi anda yang juga tertarik untuk memiliki Honda Brio terbaru bisa cek daftar harga terbarunya.

Check Also

Harga Mobil Grand Max Baru dan Bekas Lengkap 2022

Daftar Harga Mobil Grand Max Mobil bukan hanya dimanfaatkan sebagai kendaraan pribadi saja akan tetapi …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *