Destinasi Wisata Batu Night Spectacular Malang yang Menakjubkan

Batu Night Spectacular – Malang merupakan suatu kota wisata yang sangat terkenal. Banyak objek wisata yang bisa anda kunjungi saat berada di malang mulai dari wisata alam dan wisata buatannya yang sangat indah dan menakjubkan sekali. Tempat wisata yang ada di Malang bisa anda jadikan pilihan untuk melepaskan penat akibat rutinitas dan kesibukan setiap harinya seperti mengurus rumah tangga ataupun bekerja yang banyak sekali menguras energi.

Baca juga : Keajaiban Dunia Wisata Candi Borobudur Menyimpan Keindahan Sejarah

Tarif-tarif Wahana di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Wisata Batu Night Spectacular (BNS) Malang yang Anti Mainstream

Liburan merupakan cara terefektif untuk melepas penat. Anda bisa mengunjungi beberapa daerah yang ada di jawa Timur salah satuny adalah kota Malang. Banyak sekali suguhan wisata

di kota ini mulai dari wisata kulner hingga wisata alamnya yang indah, unik dan menakjubkan. Ditambah lagi dengan suasana kota Malang yang dingin, bersih dan sejuk karena merupakan daerah pegunungan.

Banyak wisata alam ataupun wisata buatan seperti wahana bermain di Malang, salah satunya adalah wisata Batu Night Spectacular atau biasa disingkat dengan sebutan BNS. Selain anda bisa mengunjungi tempat wisata seperti taman safari, Tempat Wisata museum angkut Batu Malang, atau batu secret zoo anda bisa menjadikan wisata Batu Night Spectacular (BNS) sebagai pilihan.

Baca juga : 10 Spot Foto Di Malang Yang Instagramable Banget

Kota Malang sangat ramai dan selalu memencarkan keindahannya dari pagi hingga malam hari. Kota wisata Malang ini tidak pernah sepi dari kunjungan wisatawan yang lalu Lalang datang dan pergi. Salah satu tempat wisata di kota Malang adalah Wisata Batu Night Spectacular (BNS) yang ada di kota Malang.

Wisata Batu Night Spectacular bisa disebut dengan pasar malam yang buka setiap hari dan yang terbesar yang ada di kota Malang. Anda bisa menikmati berbagai wahana permainan di Tempat wisata Batu Night Spectacular Malang ini. Dan tidak hanya itu, anda juga bisa  mengeksplorasi jajanan khas Malang dan pernak-pernik khas Malang yang dibuat secara langsung oleh para pengrajin di Kota Malang. Nah, penasaran kan dengan keindahan malam Malang di Wisata Batu Night Spectacular. Yuk simak ulasan selengkapnya.

Lokasi dan Rute Lengkap Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Wisata Batu Night Spectacular (BNS) Malang yang Anti Mainstream

Bagi anda yang penasaran dengan keindahan malam di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang, kami akan menjelaskannya kepada anda secara rinci. Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang ini beelokasi di jalan oro-oro ombo, Kota Batu. Jaraknya sekitar 22 kilometer dari kota Batu apabila ditempuh dengan kendaraan roda empat dan menghabiskan waktu sekitar 30 menit atau setengah jam.

Untuk lebih lengkapnya Akses menuju Batu Night Spectacular membutuhkan waktu hanya sekitar 45 menit saja dari pusat kota Malang. Temat wisata  Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang tepatnya berada di Jl. Raya Oro-Oro Ombo No. 200, Malang Utara. Jalan untuk menuju lokasi atau Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang sudah sangat baik karena sudah beraspal dan terawat.

Adapun rute selengkapnya menujut ke Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang adalah sebagai berikut:

Pusat Kota Malang – Jl. Kauman – Jl. Kyai Haji Hasyim Ashari – Jl. Kawi – Jl. Ijen – Jl. Bandung – Jl. Veteran – Jl. Bogor – Jl. Jend. DI Panjaitan – Jl. MayJend. MT Haryono – Jl. Tlogomas – Jl. Mulyo Agung – Jl. Sengkaling – Jl. Dadap Rejo – Jl.Mojorejo – Jl. Diponegoro – Jl. Hasanudin – Jl.Tlekung – Jl.Oro-oro Ombo 200 – Batu Night Spectacular.

Apabila anda menggunakan kendaraan umum untuk menuju ke Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang ini, maka anda bisa mencari angkutan umum dari Malang menuju ke Terminal Landungsari. Setelah itu anda bisa naik angkutan umum lainnya menuju ke Terminal Batu. Anda tidak perlu khawatir untuk tersesat di kota ini karena sudah ada petunjuk jalan untuk menuju ke Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang ini.

Perjalanan Malam Tak Terlupakan di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Lokasi dan Rute Lengkap Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Batu Night Spectacular atau biasa disebut dengan BNS merupakan salah satu tempat wisata Batu yangn cukup terkenal dan populer hingga saat kini. Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang ini berada di dataran tinggi sehingga bagi anda yang sedang mengunjungi tempat ini akan membuat suasana malam semakin menarik.

Seperti halnya namanya, Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang ini dibuka dari sore hingga tengah malam. Anda bisa menikmati berbagai wahana yang tak terlupakan seperti galeri hantu, rumah kaca, shake-house, ice-skating dan sepeda angina serta masih banyak lagi wahana permainan seru lainnya yang bisa anda pilih. Untuk lebih jelasnya mengenai wahana permainan seru yang ada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang. Kami akan mengulas secara lebih rinci pada pembahasan selanjutnya.

Baca Juga :  Menikmati Keindahan Wisata Air Terjun Coban Pelangi Malang

Wahana Permainan Seru di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Wahana Permainan Seru di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Bagi anda yang sudah melakukan planning untuk mengunjungi Malang dan berencana untuk mengunjungi tempat wisata Batu Night Spectacular Malang, anda bisa melakukan perjalanan pada pagi hari apabila perjalanan anda cukup jauh.

Seperti halnya Namanya wisata Batu NightSpectacular (BNS) buka dari jam 3 sore hingga jam 11 malam pada hari biasa (senin – Kamis) dan jam 3 sore sampai dengan jam 12 malam pada hari libur atau weekend (Jumat – Minggu).

Wisata Batu Night Spectacular Rodeo

  1. Rodeo

Pada saat anda baru memasuki pintu masuk Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang, anda akan disambut dengan salah satu wahana yang cukup menarik yaitu Rodeo. Pada wahana yang satu ini, tiap pengunjung akan mendapatkan kesempatan untuk naik ke sebuah benteng mainan yang kemudian akan mulai bergerak liar selama kurang lebih satu setengah menit. Dalam permainan ini anda akan ditantang untuk bisa tetap bertahan agar tidak terjatuh dari wahana permainan yang satu ini. Dalam Atraksi Rodeo, anda akan sulit sekali berahan dan pada umumnya semua yang mencoba akan jatuh lebih dari  kali.

Namun, anda tidak perlu khawatir karena wahana permainan Rodeo ini cukup aman dan sudah dilapisi ddengan matras yang empuk. Sehingga, walaupun anda terjatuh anda tidak akan merasa sakit.

Syarat agar bisa bermain wahana permainan ini adalah pengunjung yang memilliki berat badan maksimal 65 kilogram, namun menurut pengalaman kami banyak juga orang yang beratnya lebih dari 65 kilogram tetap mencoba permainan ini. Namun, kami sarankan untuk menjaga keselamatan lebih baik anda mengikuti syarat dan peraturan ini.

Nah, bagi anda yang tertarik untuk mencoba permainan ini maka anda harus bersiap-siap menjadi tontonan banyak orang karena wahana ini memang seru untuk ditonton. Namun justru hal tersebut membuatnya lebih asyik.

Wisata Batu Night Spectacular Sepeda Gila

  1. Sepeda Gila

Wahana permainan yang ada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang  yang juga tidak kalah menarik adalah wahana permainan yang dinamakan sepeda gila. Pada wahana ini terdapat tempat duduk yang memiliki kapasitas 2 orang yang dibuat dalam bentuk sepeda tandem lengkap dengan pedal sepedanya juga.

Nah, begitu pengunjung sudah siap, sepeda tersebut akan diayun-ayunkan seperti halnya kora-kora yang ada di dufan. Semakin lama, ayunannya akan semakin Panjang. Hal ini masih biasa saja, selanjutnya begitu pedal yang terdapat pada masing-masing tempat duduk digenjot maka ayunan tersebut akan semakin menjauh sehingga sepeda tersebut akan berputar 360 derajat.

Jadi pantas saja wahana permainan yang satu ini dinamakan Sepeda gila.

Bagi anda yang ingin menaiki wahana permainan yang satu ini, kami sarankan menaiki wahana ini sehabis makan.

Wisata Batu Night Spectacular Sepeda Udara

  1. Sepeda Udara

Wahana permainan yang ada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang yang menarik lainnya adalah sepeda udara yang berada diatas area ini mengajak kita untuk melihat gemerlap Kota Batu di bawahnya.

Wahana ini sangat cocok sekali bagi anda yang berpasangan. Pasti akan lebih menyenangkan anda bisa berdua naik sepeda di ketinggian beberapa puluh meter di atas tanah yang mengelilingi area BNS. Dari atas BNS anda akan melihat keindahan kota Batu yang dipenuhi ddengan kerlap-kerlip lampu warna warni yang sangat indah dari atas sepeda ini.

Sepeda ini akan berjalan dengan otomatis diatas relnya, tetapi juga disediakan pedal jika anda ingin melaju dengan lebih cepat. Nah, yang lebih menarik lagi adalah di setiap tikungan sepeda udara ini akan miring ke kiri dan ke kanan di ketinggian berpuluh-puluh meter. Namun, jangan khawatir anda masih bisa mengatur dan menjaga kestabilannya dengan cara memutar-mutar kemudi sepeda udara ini.

Wahana permainan yang ada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang dapat menguji adrenalin anda. Namun, anda tidak perlu khawatir karena wahana permainan yang satu ini sudah terjamin keselamatannya.

Wisata Batu Night Spectacular Lampion Garden

  1. Lampion Garden

Nah, bagi anda yang sedang berada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang, anda juga harus menyempatkan diri untuk masuk ke dalam lampion garden. Lampion garden ini merupakan sebuah taman yang besar dan luas. Didalam taman tersebut terdapat berbagai macam bentuk lapion, mulai dari bentuk bangunan dunis, tokoh animasi, hewan dan bentuk-bentuk lainnya.

Lampion ini terdiri dari berbagai macam warna sehingga terang cahaya lampion menegaskan keindahan. Tempat ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat berfoto dan bercengkrama dengan teman, pasangan, ataupun keluarga. Bahkan jika anda membawa anak kecil kesini, ia pasti akan senang dengan suasana menyenangkan di dalam Lampion Garden ini.

Wisata Batu Night Spectacular Orbiter

  1. Orbiter

Wahana permainan selanjutnya yang ada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang adalah Orbiter. Wahana sangat ssulit sekali untuk dideskripsikan, namun intinya wahana ini mirip dengan wahana yang ada di dufan. Wahana permainan yang di putar-putar keatas ke segela arah dengan gila. Salah satu wahana yang asyik untuk dimainkan, bagi anda yang kurang enak badan sebaiknya jangan menaiki wahana ini karena anda akan lebih pusing, mual dan muntah.

Baca Juga :  10 Foto Rekomendasi Spot Menarik di Kebun Raya Bogor

Wisata Batu Night Spectacular Gokart

  1. Gokart

Wahana selanjutnya yang tidak kalah seru adalah wahana Gokart. Pasalnya, lintasan gokart ini adalah lintasan terpanjang, namun pengunjung hanya dapat melalui lintasan gokart yang tidak terlalu Panjang saat bermain di wahana ini. untuk bisa menikmati  lintasan yang lebih Panjang, biasanya pengunjung harus menjadi member terlebih dahulu. Dengan membayar seharga Rp. 35 ribu per 2 lap atau Rp. 7 ribu per 5 lap anda sudah bisa merasakan menjadi pembalap dadakan.

Kami sarankan anda mencoba gokart dengan lintasan 5 lap karena akan terasa sebentar lagi menikmati permainan ini. Permainan ini akan lebih seru jika kita bermain dengan beramai-ramai karena pada saat anda bermain bersama dengan rekan anda, maka pada akhirnya akan dicatat siapa yang menjadi juaranya, dan bagi yang berhasil menduduki juara 1 akan mendapatkan bonus tambahan untuk menikmati permainan ini sebanyak 3 lap.

Fasilitas Kids Zone pun tersedia. Wahananya terdiri dari mouse coaster, drag race dan masih banyak lagi.

Wisata Batu Night Spectacular Cinema 4D

  1. Cinema 4D

Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang juga menyediakan tempat untuk menonton film yang tidak biasa yaitu Cinema 4D. terdapat beberapa film yang diputar pada cinema 4D ini dengan jam pemutaran masing-masing. Namun, bagi anda yang ingin menikmati Cinema 4D ini, anda harus bersabar karena antrean ddari wahana ini sangat Panjang. Jadi dapat dikatakan wahana ini merupakan primadona dari beberapa wahana yang ada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang.

Wisata Batu Night Spectacular Gallery Hantu

  1. Gallery Hantu

Dari namanya kami pastikan anda sudah tahu bahwa ini merupakan rumah hantu. Para pengunjung akan diminta menaiki sebuah kereta kemudian dianarkan mengelilingi ruangan yang memang diseting dipenuhi dengan hantu-hantu. Keunikan dari wahana ini adalah bagi anda yang akan mencoba menikmati wahana ini, anda akan dibekali dengan sebuah laser yang apabila ditembakkan ke sasaran yang tepat maka hantu akan muncul keluar.

Sebuah konsep yang sangat unik sekali bukan? Anda akan merasa keren karena dibekali dengan senjata. Namun menurut beberapa pengalaman yang kami temukan hanntu-hantu yang ada di wahana gallery hantu itu tidak begitu menyeeamkan, jadi bagi anda yang sangat penakut sekali andda tidak perlu khawatir akan suasana seram yang nantinya akan anda dapatkan.

Wisata Batu Night Spectacular Berburu Hantu

  1. Berburu Hantu

Wahana yang cukup menyeramkan lainnya  adalah wahana berburu hantu. Wahana ini hamper sama dengan  gallery hantu hanya saja kkita tidak diberikan fasilitas kereta, namun berjalan kaki. Menurut pengalaman, dibandingkan dengan gallery hantu, wahana yang satu ini lebih menyeramkan.

Wisata Batu Night Spectacular Battlefield Area

  1. Battlefield Area

Bagi anda yang sudah sering bermain air soft gun, maka saya sarankan anda mencoba wahana yang bernama Battlefield Area yang satu ini. Yang membedakan hanya penggunaan senjata, dalam wahana ini anda akan menggunakan senjata laser. Wahana permainan ini akan lebih seru jika dilakukan bersama-sama karena nantinya pengunjung akan dibagi menjadi 2 tim. Kemudian tim anda dan tim lainnya akan melakukan perang dalam sebuag area yang gelap yang juga lengkap ddengan berbagai macam properti yang disediakan.

Masing-masing pengunjung akan menggunakan rompi yang terpasang beberapa lampu sensor ynag akan menjadi sasaran pada saat anda akan menembak. Apabila anda sudah tertembak, maka rompi yang kita pakai akan bergetar. Cukup seru dan cukup asyik seklai bukan?

Wahana di BNS

  1. Wahana Lainnya

Selain wahana-wahana diatas juga terdapat wahana lainnya yang tidak kalah menyenangkan misalnya mouse coaster, Drag race, rumah kaca, flying Swinger, Ice skating, Area ketangkasan, Trampolin dan lainnya.

Selain itu, juga terdapat foodcourt yang menyediakan berbagai macam makanan. Setelah menikmati indahnya gemerlap lampion dan menikmati wahana permainan, selanjutnya Anda bisa berbincang ria di food-court sambil menikmati show-time di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang. Disini juga Anda bisa membeli berbagai macam jenis oleh-oleh khas Batu maupun khas Malang lainnya, anda bisa memilih makanan khas yang disediakan di foodcourt ini.

Sajian yang paling ditunggu-tunggu oleh para pengunjung adalah Dancing Fountain Water (Air Mancur Menari) yang akan dimulai pada pukul 20.30 dan 22.30. Bukan hanya sekedar nama, air mancur ini memang benar-benar menari ditemani oleh sorotan lampu berwarna-warni yang membuat Anda lupa dengan makanan dan minuman yang telah Anda pesan di foodcourt tadi.

Tarif-tarif Wahana di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Tarif-tarif Wahana di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang

Bagi anda yang ingin menikmati lebih dari 25 wahana yang berada di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang. Namun, terdapat beberapa wahana yang memasang tarif tambahan berkisar antara Rp. 5.000 – Rp. 25.000. untuk tiket masuknya anda akan dikenakan biaya sebesar Rp. 30 ribu di hari biasa dan Rp. 40 ribu di hari libur atau weekend.

Pertunjukan penutup yang bisa anda nikmati di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang adalah dengan adanyapertunjukan berkeliling diluar angkasa dengan disediakan layer sepanjang 50 meter. hal ini akan memberikan sensasi tersendiri bagi para pengunjung. Suasana malam di Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang akan menjadi pengalaman yang tak akan Anda lupakan selama perjalanan liburan Anda di Kota Malang, Jawa Timur

Itulah beberapa informasi yang bisa kami sampaikan mengenai Tempat Wisata Batu Night Spectacular Malang . sangat menyenangkan sekalli bukan? Tertarik untuk berkunjung kesini? Semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih.

Check Also

Rute Menuju Coban Talun yang Indah dan Sejuk

Wisata Air Terjun Coban Talun Lengkap dengan 10 Foto Keindahan Coban Talun

Wisata Air Terjun Coban Talun – Kota Batu memiliki wisata air terjun dengan berbagai jenis …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *