Model Ranjang Nyaman Untuk Desain Rumah Minimalis

Salah satu furniture yang wajib ada dalam sebuah rumah khususnya terletak di ruang kamar tidur adalah ranjang. Anda bisa bayangkan bagaimana hidup Anda tanpa adanya ranjang. Leher, pundak, bahu, punggung tak dapat direbahkan dan diistirahatkan padahal istirahat merupakan suatu kebutuhan untuk memulihkan tenaga dan stamina selepas beraktivitas sehari penuh.

Baca juga : Model Sofa Rumah Minimalis yang Bisa Jadi Pilihan

Ranjang minimalis full white
Ranjang minimalis full white

Model ranjang pun kini hadir beragam. Konsepnya variatif yang bisa Anda pilih sesuai dengan konsep ruang kamar tidur Anda. Berikut pilihan berbagai model ranjang nyaman yang dapat menjadi teman desain rumah minimalis Anda!

Model Ranjang Untuk Desain Rumah Minimalis

Ranjang minimalis asimetris

Walau ranjang ini memiliki bentuk yang sederhana, namun bukan berarti bentuk – bentuk tersebut tidak dapat dibuat dinamis. Dalam rangka memberikan kesan dinamis di tempat tidur minimalis, Anda bisa bermain dengan berbagai macam bentuk asimetris seperti tempat tidur minimalis yang satu ini.

Tampilan dari tempat  tidur sendiri tidak harus selalu seimbang antara bagian kiri dan kanan atau bagian depan dan belakang.  Selama tidak merusak atau mengganggu kenyamanan, bermain dengan bentuk yang nyeleneh pastinya boleh banget. Tempat tidur Anda akan jauh lebih hidup dengan konsep ini.

Ranjang minimalis full white

Jika Anda ingin memiliki tampilan tempat tidur minimalis yang lebih sempurna, Anda bisa menjadikan tempat tidur minimalis ini sebagai pilihan tepat untuk Anda. Tidak hanya hadir dengan desain minimalis, permainan warna yang minimal harus benar – benar memberikan kesan minimalis maksimal akan tercipta.

Baca Juga :  Contoh Desain Rumah Minimalis Type 45 1 Lantai untuk Inspirasi

Pemilihan warna putihnya sendiri akan membantu kamar tidur untuk terlihat lebih terang dan lebih luas. Anda juga dapat mengaplikasikan aneka warna yang kontras pada dekorasi minor seperti halnya di elemen bantal dekorasi atau pajangan di bagian side table. Dengan warna putih yang dominan tentunya akan menjadikan dekorasi Anda ikut menonjol.

Ranjang ini tentu cocok untuk berbagai macam tema kamar tidur. Mulai dari tema kamar tidur yang sederhana sampai dengan tema kamar tidur yang elegan, tema kamar tidur yang simple atau yang romantis bisa dilengkapi dengan model ranjang ini.

Ranjang minimalis natural

Jika bentukan minimalis pada sebuah tempat tidur membuat Anda merasa bahwa desain kamar tidur monoton dan sangat membosankan, maka Anda bisa mulai mencoba untuk mengombinasikan gaya minimalis dengan finishing material yang natural.

Dengan demikian desain kamar Anda secara keseluruhan akan lebih terasa hidup. Satu hal yang Anda harus ingat bahwa dalam rangka menjaga gaya minimalis, pola natural yang terlalu berlebihan harus Anda hindari.

Jika Anda ingin pola urat kayu, maka Anda bisa memilih pola urat  kayu yang cenderung halus dengan tone warna yang tidak terlalu kontras. Dengan begitu tempat tidur Anda akan lebih terkesan natural tanpa Anda harus meninggalkan kesan minimalisnya.

Anda yang sedang mencari model ranjang yang keren, simple dan cocok untuk menjadi teman desain rumah minimalis, maka model ranjang diatas sangat dianjurkan. Ciptakan kamar tidur yang sempurna dengan model ranjang terbaik.

Check Also

Contoh Gambar Desain Rumah Minimalis 1 Lantai Terbaru Modern

Desain Rumah Minimalis 1 Lantai Terbaru Modern – Rumah minimalis memang sedang menjadi trend model …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *