14 Pantai di Tulungagung yang Keren dan Seru Abis yang Wajib di Kunjungi

Hai  sobat traveller, bermain ria di pantai tentu sangat seru yah. Selain nuansanya yang romantis, masih banyak lagi keistimewaan wisata pantai sehingga recommended untuk tujuan liburan. Kali ini, ada rekomendasi Pantai di Tulungagung untuk Anda.

Tulungagung memiliki banyak pantai yang keren dan menarik untuk dikunjungi. Berikut beberapa pantainya yang asyik untuk dinikmati bersama teman atau keluarga.

Wisata Pantai di Tulungagung

Baca juga : Keajaiban Dunia Wisata Candi Borobudur Menyimpan Keindahan Sejarah

  1. Pantai Coro

Pantai Coro
Pantai Coro

Sebuah pantai yang berlokasi di Dusun Gerbo, Kecamatan Besuki, Tulungagung. Di pantai ini, Anda dapat menikmati hamparan pasir putih yang lembut ditemani semilir angin yang menyejukkan dan menenangkan. Tempat ini bisa Anda tempuh dalam waktu 1 hingga 2 jam perjalanan dari pusat kota Tulungagung. Harga tiketnya pun cukup terjangkau, cukup mengeluarkan 5.000 rupiah saja dari dompet Anda dan untuk biaya parkirnya pun cukup terjangkau.

  1. Pantai Gerangan

Liburan tiba, pantai Gerangan bisa menjadi pilihan untuk mengisi waktu libur Anda. Tempatnya yang masih terjaga alami, membuat panorama pantai terkesan asri dan terjaga. sebuah pantai yang akan memberikan ketenangan bagi setiap wisatawan yang berkunjung. Untuk menemukannya, Anda dapat berkunjung ke Wonokoyo, Ngrejo, Tanggunggunung, Tulungagung, Jawa Timur.

  1. Pantai Kedung Tumpang

Pantai Kedung Tumpang, salah satu wisata pantai di Tulungagung yang populer karena unggahan di instagram. Sebuah pantai yang masih terjaga kealamiannya dan kerap dijadikan tempat bersantai ria para wisatawan yang berkunjung. Panorama pantainya yang memukan akan memanjakan liburan Anda. Pantai ini belum banyak terjamah wisatawan, maka dari itu, Anda tidak dikenakan tarif masuk, melainkan hanya membayar biaya parkir saja. Pantai ini dapat Anda temukan di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Tulungagung.

  1. Pantai Klatak

Selanjutnya ada Pantai Klatak yang dapat menjadi pilihan destinasi berlibur Anda. Sebuah pantai yang berada di Jalan Pantai Waru Doyong, Klatak, Keboireng, Tulungagung. Pantai Klatak memberikan nuansa pantai yang masih terjaga kealamiannya, banyak wisatawan yang memanfaatkan pantai ini untuk menyegarkan pikiran yang penat.

  1. Pantai Lumbung

Sebuah pantai yang berada di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Tulungagung ini harus Anda lalui dengan rute yang cukup banyak mulai dari kota Blitar, bukit Luk Songo, pasar Puser, hingga berbagai ladang penduduk. Perjalanan yang jauh tersebut pun akan terbayar dengan nuansa pantai Lumbung yang memukau.

  1. Pantai Molang

Pantai Molang, salah satu pantai yang bisa dijadikan destinasi berlibur Anda. Sebuah pantai yang tepat untuk Anda berpetualang. Tempatnya yang bisa dicapai dari berbagai rute membuat pantai Molang menjadi incaran para wisatawan. Anda dapat menemukan pantai Molang di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Tulungagung, Jawa Timur.

  1. Pantai Ngalur

Pantai Ngalur berada di Dusun Ngelo, Desa Jengglungharjo, Kecamatan Tanggunggunung, Tulungagung. Sebuah pantai asyik dari Tulungagung untuk Anda. Berbagai suguhan alam yang maish asri, hamparan laut yang membiru akan membuat Anda betah berlama-lama di tempat tersebut.

  1. Pantai Ngapuracang

Pantai Ngapuracang, sebagai salah satu pantai baru di Tulungagung ini tidak kalah memukau dengan pantai lainnya. Nuansa pantainya masih terjaga kealamiannya, sehingga Anda pun dapat bersantai ria di pantai ini. Berada tak jauh dari Pantai Gerangan, tepatnya berada di Desa Ngrejo, Tanggunggunung, Tulungagung.

  1. Pantai Sine

Selanjutnya ada Pantai Sine dari Tulungagung. Sebuah pantai yang disebut-sebut memiliki pesona sunrise yang memukau. Pantai Sine dikatakan sebagai pantai yang paling tepat untuk menyaksikan eloknya matahari di kala terbit. Pantai yang berlokasi di Sine, Desa Kalibatur, Kecamatan Kalidawir, Tulungagung ini cocok banget menjadi destinasi berlibur Anda.

  1. Pantai Pathok Gebang

Sebagai salah satu pantai tersembunyi di Desa Jenglungharjo, pantai Pathok Gebang kerap dijadikan tempat berlibur para pecinta pantai. Untuk mencapai pantai ini, Anda harus melewati hutan yang masih dipadati berbagai vegetasi yang ada. Hal ini tentu akan menjadi pengalaman berharga, sebuah liburan penuh petualangan akan memberikan sensasi yang berbeda untuk liburan Anda. Pantai Pathok Gebang berlokasi di Jengglungharjo, Kecamatan Tanggunggunung, Tulungagung.

  1. Pantai Popoh

Sebagai salah satu pantai populer di Jawa Timur, pantai Popoh kerap dijadikan destinasi pilihan wisatawan. Pantai yang memiliki tiket masuk murah ini memberikan suguhan nuansa alam yang begitu memukau. Hamparan laut yang biru akan memanjakan mata Anda dan membuat pikiran lebih segar. Untuk merasakan sensasi menyegarkan tersebut, Anda cukup berkunjung ke jalan raya Pantai Prigi, Watulimo, Besole, Besuki, Tulungagung, Jawa Timur.

  1. Pantai Pacar

Pantai Pacar, sebuah pantai dengan nama unik kerap dijadikan sebagai destinasi berliburnya para wisatawan. Berlokasi di Desa Pucanglaban, Pucanglaban, Tulungagung, Jawa Timur. Berkunjung ke pantai ini, bersiaplah untuk menikmati berbagai suguhan panorama alam yang memukau.

  1. Pantai Sanggar

Pantai Sanggar sebagai salah satu pantai keren yang ada di Tulungagung ternyata banyak menarik perhatian para wisatawan. Panorama alamnya akan memanjakan liburan Anda dan membuat semua mata terpukau. Sebuah pantai yang terdapat di Dusun Ngelo, Desa Jengglungharjo, Kecamatan Tanggunggunung, Tulungagung ini bisa Anda nikmati bersama keluarga tercinta atau pun bersama orang terdekat.

  1. Pantai Sidem

Pantai selaanjutnya yang bisa Anda nikmati di Tulungagung adalah Pantai Sidem. Sebuah pantai yang memiliki pesona sunrise-nya yang begitu memukau dan menggoda setiap wisatawan yang berkunjung. Berada di kawasan Desa Besole, Besuki, Tulungagung, Jawa Timur.

Baca Juga :  26 Tempat Wisata di Garut Yang Murah dan Banyak di Kunjungi

Itulah ulasan mengenai beberapa  Pantai di Tulungagung yang memukau cocok dikunjungi di sela-sela berlibur Anda. Sebuah destinasi wisata yang akan memberikan sensasi menyegarkan dan menenangkan. Cocok banget untuk Anda yang ingin melepaskan penatnya aktivitas kerja. Jangan lupa, siapkan kamera terbagus Anda untuk mengabadikan setiap momen bahagiamu.

Check Also

Objek Wisata Gili Meno yang Cantik di Lombok

Lombok terkenal dengan objek wisata gilinya yang memukau. Banyak bertebaran gili – gili indah yang …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *