Semakin Gagah, Ini Tampilan Toyota Hilux Black Rally TRD

Toyota menjadi salah satu produsen mobil yang cukup produktif dengan meluncurkan berbagai model terbaru. Salah satunya adalah mobil Toyota Hilux Black Rally TRD yang memiliki penampilan makin gagah. Toyota Hilux sendiri masuk dalam kategori mobil komersial yang memiliki tampilan stylish dan modern. Mobil ini dilengkapi dengan berbagai fitur untuk menunjang performanya. Yang terbaru, Toyota Hilux Pick-Up truck black rally edition mendapatkan versi TRD. Versi terbaru ini menambahkan body kit serta peningkatan sistem suspensi untuk performa yang lebih baik. Mobil versi terbaru ini pertama kali akan diperkenalkan dan dirilis  pada even Tokyo Auto Salon 2019 bulan depan.

Baca juga : Mobil Honda Terbaru 2019: Honda Jazz Next Generation

Hilux Black Rally Edition TRD

Penambahan fitur TRD ini terlihat pada beberapa bagian mobil Toyota Hilux ini. Penampilan dari truck pick-up ini pun menjadi lebih gagah dan lebih berkarakter. Ditunjang dengan mesin yang bertenaga membuat mobil Toyota Hilux Black Rally TRD ini cukup dilirik. Mobil ini sukses dipasarkan di berbagai wilayah di dunia. Mid-size pickup ini sebelumnya telah diperkenalkan di Sao Paulo Auto Show bulan lalu untuk pasaran Brazil. Nah, apakah anda juga tertarik untuk memiliki mobil komersial yang stylish dan juga sangar ini? Berikut ini adalah ulasan mengenai mobil Toyota Hilux Black Rally edition versi TRD. Langsung saja mari kita simak ulasannya.

Mobil Toyota Hilux Black Rally TRD

Sepertinya hampir semua produk mobil Toyota memiliki versi TRD. Tidak ketinggalan juga mobil truck pick-up komersial ini yang juga diberikan versi TRDnya. Pemberian versi TRD ini memberikan beberapa fitur TRD pada mobil komersia ini. Seperti apa penampilan dan performanya?

Baca Juga :  Spesifikasi dan Harga Mobil Honda BRV Terbaru

Tampilan Exterior dan Interior Toyota Hilux Black Rally Edition TRD

Versi TRD dari Toyota Hilux Black Rally edition ini tidak jauh berbeda dari versi GR Sport di beberapa bagian eksteriornya. Seperti salah satunya adalah pada bagian depan. Mid-size pick-up ini mendapatkan skit plate, serta mendapatkan dual exhaust yang diberikan sentuhan krom. Selain itu, terdapat juga sport bar warna merah begitu juga pada bagian sekitar fog lamps nya yang memberikan kesan gagah pada tampilan Hilux satu ini. Pada bagian samping dari pick-up ini juga diberikan decal, pada bagain pijakan yang berwarna hitam. Untuk memberikan karakter gagah pada mobil ini, digunakan velg alloy berwarna hitam dengan double-spoke. Pada versi TRD ini, nampaknya terdapat beberapa aksen merah yang menghiasi bagian eksterior dan sentuhan decal TRD yang menambah estetika pickup ini.

Toyota Hilux Black Rally Edition TRD

Bagian dalam kabin mobil ini juga tidak akan jauh berbeda dari versi Hilux sebelumnya. Dilengkapi dengan berbagai fitur terkini untuk kenyaman berkendara dengan pickup stylish ini. Tidak ketinggalan juga tentunya fitur-fitur keselamatan yang merupakan elemen penting pada sebuah mobil. Sehingga dapat bekendara dengan lebih aman. Generasi kedelapan Toyota Hilux Black Rally TRD ini akan menjadi langkah serius dari Toyota untuk mempertahankan kualitas produk ditengah persaingan mid-size pickup truck yang semakin ketat.

Mesin Toyota Hilux Black Rally Edition Versi TRD

Untuk mendukung performa mobil pickup terbaru Toyota ini, Toyota Hilux Black Rally TRD menggunakan mesin 2.4L 2GD-FTV diesel. Mesin ini akan memberikan tenaga sebesar 148 daya kuda dengan torsi mencapai 400 Nm. Mesin tersebut masih akan digabungkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan. Tapi tampaknya Toyota juga harus memasangkan mesin yang lebih powerful untuk menyelaraskan Hilux versi TRD ini ya.

Baca Juga :  Deretan Mobil SUV Terbaik 2018 dengan Fitur Keamanan Terbaik, Tertarik?

Dibalik penampilannya yang garang, Hilux juga dibekali dengan mesin yang tangguh untuk mengimbangi penampilan baru Hilux TRD ini. Penggunaan suspensi baru TRD juga akan mendukung performa dari Toyota Hilux ini. Ditambah dengan penggunaan velg baru, flap lumpur dan tambahan kanlpot ganda mendukung Hilux untuk bisa menempuh berbagai medan dengan mudah. Ditambah dengan penggunaan ban all-terrain membuat mobil ini cukup tangguh untuk menjelajahi berbagai medan.

Mari kita tunggu kedatangan Toyota Hilux Black Rally TRD di Tokyo Auto Salon 2019 tahun mendatang untuk pasaran Jepang. Dan akan ada banyak kejutan lain yang diusung oleh Toyota dengan berbagai mobil barunya di event otomotif tersebut.

Check Also

Harga Mobil Grand Max Baru dan Bekas Lengkap 2022

Daftar Harga Mobil Grand Max Mobil bukan hanya dimanfaatkan sebagai kendaraan pribadi saja akan tetapi …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *